Selasa, 24 Agustus 2021

Menikmati Keindahan Swiss dari Balik Jendela Kereta (Wisata)

Swiss merupakan salah satu tujuan utama wisatawan dari berbagai belahan dunia untuk menikmati keindahan alamnya yang luar biasa. Untuk memudahkan turis dalam menikmati keindahan alam tersebut, berbagai macam sarana dan prasarana pendukung terlihat digarap dengan sangat serius. 

Suasana Stasiun Luzern

Salah satu sarana yang sangat mendukung turisme di Swiss adalah moda transportasi berupa kereta. Ada dua jenis kereta yang sempat saya jajal, yakni kereta antar kota dan kereta wisata. Jika kereta antar kota melayani perjalanan jarak jauh, maka kereta wisata ini merupakan moda transportasi penghubung antar kota dalam jarak yang relatif dekat yang konsern utamanya adalah wisata. Dalam kesempatan kali ini, akan membahas moda transportasi kereta wisata.

Kereta Luzern - Engelberg 

Pada saat saya berkesempatan berkunjung ke Swiss, moda transportasi kereta wisata ini membuat saya kagum. Dari sisi tampilan, eksterior kereta ini sangat elegan, bersih dan menarik. Kereta ini juga mempunyai ukuran jendela kaca yang sangat besar sehingga penumpang dapat menikmati pemandangan luar biasa pada saat melakukan perjalanan. Yang unik dari kereta di daerah wisata ini adalah bagian atas kereta yang dilengkapi jendela kaca tambahan. Dengan adanya jendela ini, penumpang bisa melihat pemandangan di atas kereta, contohnya pada saat kereta melewati pinggiran gunung atau memasuki terowongan. Tidak kalah dengan eksteriornya, interior kereta ini juga sangat memanjakan penumpang. Kebersihannya sangat terjaga, tidak terlihat bagian yang kusam di berbagai sudutnya. Bentuk kursinya juga sangat nyaman. Tidak hanya memanjakan penumpang, kereta ini juga dilengkapi dengan petunjuk dan peralatan keselamatan penumpang yang terpampang dengan jelas. Jelas sudah jika kereta ini tidak hanya mengunggulkan sisi atraksinya, namun juga faktor keselamatan penumpangnya.

Interior Dalam Kereta: Ada Jendela Kaca di Bagian Atapnya

Sebagian besar kereta di Swiss menggunakan listrik sebagai tenaga penggeraknya. Dengan demikian, laju kereta menjadi sangat halus dan tidak terdengar bunyi mesin yang nyaring. Deru mesin masih terdengar halus walaupun kereta memasuki jalur ekstrim pendakian ke ketinggian. 

Silhouete

Pemandangan favorit saya saat menaiki kereta wisata di Swiss adalah pada jalur Luzern menuju ke Engelberg dan sebaliknya. Dalam perjalanan ini saya sungguh kagum atas keindahan alam Swiss yakni perpaduan antara pegunungan, danau yang jernih dan luas serta kawasan pemukiman yang tertata rapi dan terlihat permai. Pemandangan ini juga ditambah dengan rimbunnya pepohonan di pegunungan serta langit yang sangat cerah saat itu.

Pemandangan Swiss dari Jendela Kereta
Pemandangan Swiss dari Balik Jendela Kereta

Kebetulan saat itu penumpang kereta tidak terlalu banyak. Dengan demikian banyak kursi kosong di gerbong saya. Saya bisa leluasa berpindah dari satu sisi ke sisi yang lain untuk dapat menikmati pemandangan dari ke dua sisi kereta. Saya sungguh merasa beruntung dapat kesempatan menjajal kereta ini.
Scenery Menakjubkan, Pegunungan, Danau, Pemukiman dan Gereja 

Durasi perjalanan kereta Luzern - Engelberg ini berlangsung cukup lama dengan laju kecepatan sedang. Laju kecepatan ini memungkinkan penumpang untuk menikmati pemandangan hingga puas. Karena apabila laju kereta terlalu cepat, maka durasi pemandangan pada suatu tempat akan menjadi lebih singkat. Dalam perjalanannya, kereta ini berhenti di beberapa stasiun kecil. Ada satu stasiun yang bagi saya mempunyai pemandangan yang luar biasa yakni Stasiun Sachseln. Istimewanya stasiun ini adalah lokasinya yang berada di tepi danau yang luas dan bersih dengan latar belakang pemandangan pegunungan menghijau.

Stasiun Sachseln dengan View Super Cantik 

Selain interior, eksterior serta jalur relnya, kereta di Swiss juga unggul dari sisi ketepatan waktu dan pengaturan jadwal. Jadwal keberangkatan dan kedatangan kereta terpampang dengan jelas di papan pengumuman. Dengan adanya papan informasi ini calon penumpang dapat dengan mudah menemukan kereta dan platform atau jalur keberangkatan keretanya. Selanjutnya, kereta ini sangat tepat waktu, baik jadwal keberangkatan dan kedatangannya. Dengan jadwal yang tepat, penumpang dapat mengandalkannya dalam menyusun rencana perjalanan. Selain itu, interval atau jarak keberangkatan kereta juga cukup baik. Tidak terlalu lama maupun tidak terlalu singkat. Dengan demikian calon penumpang yang akan melakukan perjalan bisa memilih jadwal kereta sesuai dengan keinginannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kerkhof Peucut Aceh: Makam Putera Raja dan Kuburan Masal Warga Belanda pada Masa Kolonial

Aceh mempunyai banyak sekali lokasi wisata sejarah. Dari sekian lokasi wisata sejarah tersebut ada Kerkhof Peucut Aceh sebagai lokasi yang m...